Manfaat Sering-Sering Makan Kacang


Manfaat Sering-Sering Makan Kacang 


Bagi Anda yang memiliki hobi mengemil kacang maka Anda memiliki risiko kanker pancreas yang lebih kecil, seperti penelitian yang dilansir dari Huff Post (Huffington Post).
Para peneliti dari Brigham and Women's Hospital and Harvard Medical School menemukan keterkaitan antara mengkonsumsi kacang dengan penurunan risiko kanker pankreas pada wanita.
Secara spesifik, makan satu porsi (satu ons) kacang setidaknya dua kali seminggu dapat menurunkan risiko terkena kanker pankreas. "Penurunan risiko tergantung pada hal yang mendirikannya atau dugaan faktor risiko kanker pankreas termasuk usia, tinggi badan, obesitas, aktivitas fisik, merokok, diabetes dan pola makan, "kata peneliti Ying Bao, MD, Sc.D., dari Departemen Kedokteran di Brigham and Women's Hospital and Harvard Medical School.
Penelitian ini didasarkan pada data dari 75.680 wanita dari Nurses Health Study, yang belum pernah menderita kanker sebelumnya. Peneliti menganalisis kacang-kacangan yang mereka konsumsi, seperti  hazelnut, macadamia, pecan, walnut, kacang mete, pistachio dan almond.
Peneliti juga menemukan pemakan kacang cenderung memiliki berat badan kurang dari yang tidak mengonsumsi. Selain itu kacang-kacangan juga telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, sindrom metabolik, dan diabetes tipe 2. Bahkan menurut sebuah studi tentang konsumsi kenari, mengonsumsi kenari telah dihubungkan dengan kualitas sperma yang lebih baik untuk laki-laki.


0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Camilan Keluarga. Diberdayakan oleh Blogger.